• Mewujudkan Kantor Camat Mandau Sebagai Pemerintahan Yang Berwibawa, Transparan Dan Bertanggung Jawab

  • Kamis,24 Desember 2020 - 16:26:19 Wib - Dibaca : 806 Kali

Camat Riki  Serahkan Bantuan Sembako dan Alat Tulis Kepada Masyarakat Yang Membutuhkan

Teks foto: Foto pada saat Camat Mandau menyerahkan bantuan Sembako dan Alat Tulis

MANDAU - Camat Mandau Riki Rihardi menyerahkan bantuan sembako dan alat tulis dari Dinas Sosial Kabupaten Bengkalis kepada masyarakat yang membutuhkan. Bertempat di Kantor UPT Kecamatan Mandau. Kamis (24/12/2020).

Dalam sambutannya, Camat Mandau Riki Rihardi menyampaikan "Bantuan yang diberikan ini adalah salah satu bentuk perhatian pemerintah kabupaten Bengkalis kepada masyarakatnya, untuk itu marilah kita bersama-sama mendukung dan mendoakan agar pemerintah kita selalu beristiqomah dan amanah untuk memberikan kesejahteraan kepada masyarakatnya" ujar Riki.

Lanjut sambutannya, Riki menambahkan " jangan lihat banyak sedikit jumlah bantuannya, tapi tujuan bantuan ini diberikan adalah untuk membantu masyarakat kurang mampu dalam meringankan kebutuhan pokok mereka terutama pada masa pandemi ini," tambah Camat Riki.

Turut Hadir Kepala Dinas Sosial Kabupaten Bengkalis Hj.Martini, Kasubbag Keuangan dan Perlengkapan Kantor Camat Mandau Muhammad Faizal, Kepala UPT Rumah singgah penyandang masalah kesejahteraan sosial Mery Haryani serta tamu undangan lainnya.



Tulis Komentar

Agenda Kegiatan